Wajib! Semua Motor-Mobil ASN Bengkulu Tengah Harus Ganti Plat Lokal

oleh -12 Dilihat
oleh
Apel ASN Bengkulu Tengah riuh, Bupati Rachmat perintahkan: Balik nama kendaraan ke plat lokal sekarang. PAD 2026 naik 20% ASN.-foto : Dedi/klikinfoberita.com.

KLIKINFOBERITA.COM,-Bupati Bengkulu Tengah Rachmat Riyanto keluarkan kebijakan tegas. Semua kendaraan ASN wajib balik nama dan bayar pajak di daerah ini mulai 2026. Tujuannya? Tambah PAD di tengah anggaran seret.

Kebijakan diserukan Rachmat saat pimpin apel gabungan ASN di Kantor Bupati, Senin (12/1/2026). Ratusan pegawai, termasuk pejabat eselon dan PPPK, kompak hadir. Bupati geram lihat banyak ASN pakai plat luar daerah.

“Banyak ASN punya mobil-motor pribadi tapi pajaknya masih di luar. Sekarang wajib pindah ke Bengkulu Tengah! Ini buat tambah PAD kita,” tegas Rachmat.

Bupati bakal keluarkan surat edaran untuk perusahaan di wilayahnya. Kendaraan dinas mereka pun harus ganti plat dan pajak lokal. “Perusahaan yang beroperasi di sini, ya bayar pajak di sini. Strategi hadapi keterbatasan anggaran,” ujarnya.

Data Pemkab ungkap, ratusan kendaraan ASN ‘kabur’ pajak ke daerah lain. Kerugian PAD capai puluhan miliar per tahun. Targetnya, naikkan PAD 20% di 2026.

Sanksi menanti pembandel: denda hingga teguran. Kebijakan ini jadi senjata Pamkab Bengkulu Tengah wujudkan kemandirian fiskal.

 

Alaku

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.