KLIKINFOBERITA.COM, – Gubernur Bengkulu Helmi Hasan secara resmi membuka Musyawarah Wilayah (Muswil) VII Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Bengkulu masa bakti 2025–2030. Acara yang berlangsung di Balai Raya Semarak, Senin (15/9/2025), mengusung konsep paperless atau tanpa kertas sebagai bagian dari upaya efisiensi dan ramah lingkungan.
Ketua DPW LDII Bengkulu, Meri Sasdi, mengatakan, pelaksanaan Muswil kali ini menjadi momentum penting untuk mengevaluasi kinerja organisasi selama lima tahun terakhir sekaligus memilih pengurus baru. “Pelaksanaan Muswil berbasis teknologi paperless diharapkan dapat meningkatkan efisiensi sekaligus mengurangi penggunaan kertas,” ujarnya.
Ketua Umum DPP LDII, Chriswanto Santoso, dalam sambutannya mengapresiasi LDII Bengkulu yang mampu menyelenggarakan Muswil dengan tertib dan sesuai aturan organisasi. Ia menegaskan bahwa Muswil merupakan agenda wajib sebagai bagian dari tata kelola organisasi yang baik.
Chriswanto juga menyampaikan beberapa fokus LDII ke depan, antara lain pembangunan sumber daya manusia (SDM) berkarakter, pencegahan stunting, edukasi penggunaan media sosial secara bijak, dan pengembangan pertanian sorgum yang kini mulai dibudidayakan di wilayah Kedurang, Bengkulu.
Sementara itu, Gubernur Helmi Hasan mengingatkan pentingnya sinergi antara organisasi keagamaan dengan pemerintah daerah demi kemajuan masyarakat. Ia juga menekankan perlunya penggunaan media sosial secara bertanggung jawab untuk menjaga persatuan dan kerukunan.“Dengan mengucapkan bismillah, saya nyatakan Muswil LDII Bengkulu resmi dibuka. Semoga LDII semakin berkontribusi positif dalam pembangunan daerah,” kata Helmi.
Muswil VII DPW LDII Bengkulu berlangsung selama satu hari dengan agenda utama evaluasi kinerja dan pemilihan pengurus baru untuk masa bakti 2025–2030.









